PENINGKATAN MUTU SEKOLAH DENGAN MENGEMBANGKAN KETERAMPILAN GURU MENGELOLA KELAS YANG BERORIENTASI PADA KEARIFAN LOKAL

Authors

  • Muhammad Dian Wahyudi STKIP Budidaya Binjai, Sumatera Utara, Indonesia
  • Risma Dina STKIP Budidaya Binjai
  • Mardiati Mardiati STKIP Budidaya Binjai

DOI:

https://doi.org/10.29040/budimas.v6i3.15056

Abstract

Budaya mutu pada sekolah menjadi faktor penting dalam pendidikan untuk membentuk siswa menjadi manusia yang berkarakter, berakhlak mulia, berani, jujur, bertanggungjawab, optimis, terampil, berperilaku kooperatif, ulet, disiplin, dan berintegritas. Pendidikan berbasis kearifan lokal merupakan realisasi dari Peraturan Pemerintah (PP) No.19 tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan pasal 17 ayat 1 yang berisi bahwa “kurikulum tingkat satuan pendidikan dari SD sampai SMA atau yang sederajat dikembangkan dengan satuan pendidikan, peserta didik, sosial budaya dan potensi daerah masing-masingâ€. Salah satu usaha yang dapat dilakukan adalah dengan peningkatan mutu dengan mengembangkan Keterempilan guru mengelola kelas berorientasi kearifan lokal. Dengan orientasi kearifan lokal yang dimiliki oleh Sekolah di Indonesia tentu alangkah baiknya jika hal ini menjadi ciri khas yang harus dikembangkan. Keterampilan guru dalam mengembangkan bahan ajar sangat menentukan pemahaman siswa dalam belajar, dengan menggunakan berbagai macam media pembelajaran baik vidio, poster, dan simbol-simbol budaya akan membantu siswa mengembangkan potensinya, baik dalam belajar maupun bekarya. Urgensi dalam pengabdian ini adalah kegiatan pendampingan ini dilakukan untuk membantu sekolah dalam meningkatkan mutu secara sistematis dan berkelanjutan berorientasi kearifan lokal. Tujuan dari pengabdian ini adalah untuk meningkatkan mutu pelayanan sekolah dasar swasta islamiyah melalui peningkatan keterampilan guru mengelola kelas berorientasi kearifan lokal yang salah satunya dengan mengadakan kegiatan pendampingan penyelenggaraan kegiatan eksplorasi budaya dengan teknologi. Dengan terlaksananya pengabdian ini dengan kegiatan workshop, pelatihan, pendampingan, dan evaluasi, diharapkan kegiatan ini dapat meningkatkan mutu pendidikan khususnya keterampilan guru-guru Sekolah Dasar Swasta Islamiyah berorientasi kearifan lokal dalam mata pelajaran yang disampaikan.

Author Biographies

Muhammad Dian Wahyudi, STKIP Budidaya Binjai, Sumatera Utara

Program Studi Administrasi Pendidikan

Risma Dina, STKIP Budidaya Binjai

Program Studi Bimbingan dan Konseling

Mardiati Mardiati, STKIP Budidaya Binjai

Program Studi Pendidikan Matematika

References

Dinas Pendidikan Kabupaten Mojokerto. Peningkatan Mutu Pendidikan Sekolah Dasar – Dinas Pendidikan Kabupaten Mojokerto [Internet]. 2020 [cited 2023 Apr 13]. Available from: https://dispendik.mojokertokab.go.id/peningkatan-mutu-pendidikan-sekolah-dasar/

Elfrianto, dkk.,Sukses Pembelajaran Mikro (untuk Mahasiswa dan calon Guru). Bandung: Citapustaka Media. 2014.

Hasibuan, J.J. Proses Belajar Mengajar. Bandung : Remaja Rosdakarya. 2006.

Gerlach, Vernon S.,Ely, Donald P. Teaching and Media: A Systematik Approach. New Jersey. Pretice Hall Inc. 1980.

M. Dian Wahyudi, dkk. Peningkatan Mutu Pelayanan Pendidikan Sekolah Dasar Swasta Islamiyah melalui Pendampingan Berbasis Kearifan Lokal. Jurnal BUDIMAS (ISSN: 2715-8926) Vol. 05, No. 02, 2023, https://jurnal.stie-aas.ac.id/index.php/JAIM/article/view/11086. Dikutip 20 Maret 2024.

Pingge HD. Kearifan Lokal dan Penerapannya di Sekolah Core View metadata, citation and similar papers at core.ac.uk provided by Jurnal STKIP Weetebula. J Edukasi Sumba. 2017;01(02):128–35.

Sari N. Pendidikan Berbasis Kearifan Lokal Untuk Membentuk Karakter Siswa Sekolah Dasar. J Penelitian, Pendidik dan Pengajaran. 2020; (1):1–23.

Siswoyo D, Sukardi D., Ariefa E. Model Peningkatan Mutu Untuk Mewujudkan Sekolah Efektif Universitas Negeri Yogyakarta. 2013;(028).

Published

2024-12-04

How to Cite

Wahyudi, M. D., Dina, R., & Mardiati, M. (2024). PENINGKATAN MUTU SEKOLAH DENGAN MENGEMBANGKAN KETERAMPILAN GURU MENGELOLA KELAS YANG BERORIENTASI PADA KEARIFAN LOKAL. BUDIMAS : JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT, 6(3). https://doi.org/10.29040/budimas.v6i3.15056

Citation Check