Beternak Ikan Lele dengan Metode Bergilir untuk Mendapatkan Penghasilan Rutin di Desa Palur Kecamatan Mojolaban Kabupaten Sujoharjo
DOI:
https://doi.org/10.29040/budimas.v8i1.19150Abstrak
Pengabdian Masyarakat ini bertujuan untuk membantu peternak ikan lele, masyarakat desa Palur kecamatan mojolaban kab. Sukoharjo untuk dapat menerapkan metode beternak lele dengan berbeda umur untuk setiap kolam yang sering disebut metote beternak bergulir. Membantu peternak Lele untuk memperoleh pendapatan secara rutin tiap seminggu, dua minggu atau tiap bulan sesuai dengan keinginannya. Pengabdian ini dilakukan peternak lele dan/atau calon peternak Lele di desa Palur kecamatan Mojolaban kabupaten Sukoharjo jumlahnya 30 orang. Metode pengabdian yang dilakukan adalah ceramah, diskusi dan pendampingan. Ceramah dilakukan untuk memahami teori beternak dengan metode bergilir. Diskusi dilakukan untuk mendalami teori yang belum jelas disampaikan dengan ceramah. Pendampingan dilakukan untuk memastikan peternak dan/atau calon peternak Lele dapat menerapkan metode bergilir. Hasil pengabdian pada Masyarakat ini adalah masyarakat desa Palur kec. Mojolaban kabupaten Sukoharjo dapat menerapkan beternak Lele dengan metode bergilir, dapat memperoleh pendapatan secara rutin tiap minggu, tiap dua minggu atau tiap bulan, dapat meningkatkan efisiensi biaya dan efektifitas usaha beternak Lele.
Kata Kunci: Beternak Lele, Metode Bergilir, Efisiensi biaya, Efektifitas usaha.